RSS

Ya Tuhan kami, kami telah beriman kepada apa yang telah Engkau turunkan dan telah kami ikuti rasul, karena itu masukanlah kami ke dalam golongan orang-orang yang menjadi saksi (tentang keesaan Allah)

STRUKTUR ORGANISASI RIMA 2009 - 2012




Pelindung


Bp. Didik Indratmoyo

Penasehat


Bp. H. Rusyadi

Pembina


  1. Bp. Hadi Soimun
  2. Bp. Drs. H. Zazinto
  3. M. Ridwan


Ketua


Afief Kurnia Rachman

Wakil ketua


Fissilmi Gunawati

Sekretaris


  1. Risa Puji Astuti
  2. Henny Issnawaty
  3. M. Fatkhur Rizki


Bendahara


  1. Anita Kristiana
  2. Onny Setyaningsih
  3. Hartono


SEKSI-SEKSI



Dakwah dan PHBI


  1. Dani Setiawan
  2. Alim Wisnu Kurniawan
  3. Romdhoni
  4. Muntoha


Perlengkapan dan Perawatan


  1. Syaiful Mufid
  2. M. Amar Ma’ruf Fauzi
  3. Elvin
  4. Mellisa


Kolektor Listrik


Heri Krismanto

Kesenian dan Mading


  1. Candra Tri Yulianto
  2. Monik Setyorini
  3. Nur Izzati
  4. Maya Aprilia


Sosial


  1. Okki Sulistiawan
  2. Nasta’in
  3. M. Setya Roji’in
  4. Fuad Adhi Sasmito


Kebersihan


  1. Erlin
  2. Dewi Lestariyah
  3. Firawati
  4. Farida


Olahraga


  1. Galuh Adi Prakoso
  2. Syukron Ma’mun
  3. Hima Adhitama
  4. Hariyadi


Humas


  1. Jarwadi
  2. Didik Cahyadi
  3. Hendi Probo Jati


Keamanan


  1. Winarno
  2. As’ari
  3. Mahbub
  4. Mahmud


Saturday, March 13, 2010

Sabar adalah perisai hidup

oleh : Afief K. Rachman

Setiap manusia yang hidup di dunia ini pasti akan menerima cobaan atau ujian dari kepada-Nya. Jangankan manusia biasa, nabi dan rosul pun yang sudah mendapat wahyu juga masih diuji untuk untuk mengukur apakah mereka benar-benar seorang nabi dan sekaligus sebagai bahan pelajaran bagi umat sesudahnya. Seharusnya kita bersyukur karena Allah SWT masih sayang dengan kita. Semakin kuat cobaan, maka Allah SWT akan lebih mencintai kita. Orang yang beriman ketika menghadapi cobaan seperti jatuh sakit, kebodohann, kemiskinan hendaklah dihadapi dengan sabar dan bersikap bijak bahwa semua itu akan ada hikmah yang bisa kita petik karena belum tentu apa yang kita tidak suka itudibenci Allah SWT nahkan sebaliknya. Firman Allah SWT QS. An-nisa’:19 “boleh jadi kamu tidak menyukai sesuatu padahal Allah SWT menjadikan padanya kebaikan.” Sabar membentuk jiwa menjadi teguh btatkala menghadapi musibah. Tak ubahnya laksana batu karang di tengah lautan yang tidak bergeser sedikitpun juga tatkala dihempas ombak yang bergulung-gulung. Sabar juga salah satu perbendaharaan dari perbendaharaan syurga, untuk itu sungguh beruntung orang yang menahan nafsu amarah karena sifat sabar mendatangkan cahaya Ilahi dalam hati manusia sehingga budi pekertinya akan baik karena kecintaan pada dunia akan berkurang sabda Nabi : “kecintaan akan dun ia itu adalah pangkal dari segala dosa”

Jadi bisa disimpulkan bahwa sabar adalah perisai hidup dalam menghadapi cobaan Ilaahi sehingga bisa meminimalisir perbuatan dosa. Ahli filsafat islam mempunyai lima sudut pandang terhadap pengertian sikap sabar yaitu:

1. sabar dalam beribadah
dengan cara tekun mengendalikan diri melaksanakan syarat-syarat dan tertib ibadah itu. Misalnya saat sholat harus tuma’ninah, jangan melakukan sholat “cotok ayam” atau seperti ayam yang mencotok padi, mencepat dan kilat saja karena tambah bilangan rekaat sholat tidak menentukan lamanya waktu sholat
2. sabar menghadapi malapeteka
malapetaka bisa berupa kemiskinan. Kecelakaan, penyakit dsb. Kalau tidak dihadapi dengan hati yang ikhlas maka akan tinmbul kegelisahan, cemas, serta panik dan akhirnya putus asa. Sehingga ada yang nekat dan gelap mmata mengambil keputusan yang tragis dengan bunuh diri. Jadikan malapetaka sebagai ujian yang hanya kita hadapi dengan hati yang ikhlas, dan mengembalikannya kepada Allah SWT bahwa Allah SWT tidak akan memberi hambanya dengan ujian yang hambanya tidak mampu menanggungnya.
3. sabar terhadap kehidupan dunia
yaitu sabar terhadap tipu dya dunia dan jangan sampai terpaut hati kepada kelezatan dunia yang hanya sesaat. Kehidupan dunia janganlah dijadikan tujuan, untuk mempersiapkan diri menghadapi kehidupan ukhrawi yang kekal abadi walaupun memang tanbiatnya manusia condong kepada kenikmatan hidup lahiriah tidak ubahnya seperti orang yang meminum air laut, semakin diminum semakin haus. Sugestikan dalam mindset kita bahwa semangat yang menggelora tak kan pernah bisa menembus tirai takdir. Jadi, serahkan kepada Allah SWT setelah kita berdo’a dan berusaha.
4. sabar terhadap maksiat.
Berarti membentengi diri dari perbuatan maksiat, sebab iblis pasti menyuruh bala tenteranya yang berupa nafsu syahwat untuk menggoda manusia. Iblis bertindak laksana kipas yang terus-menerus mengipas-ngipasi api yang kecil dan akhirnya menjadi besar merambat dan menjilat-jilat ke tempat lain untuk merusak akhlak dan moral manusia.
5. sabar dalam perjuangan.
pada hakekatnya, hidup adalah berperang melawan musuh Allah SWT yang terus bertambah jumlahnya. Dan sebaiknya kita terus waspada terhadap serangan musuh dan siap siaga dalam bertempur agar kita tidak terjajah dan tertawan dalam penjara kemaksiatan. Kita juga harus pandai menyusun strategi melawan musuhb dengan melakukan self koreksi dan interospeksi tentang sebab-sebab yang akan menimbulkan kekalahan dan jangan kita sampai mundur sebelim mengangkat senjata di medan juang.

Semmoga Allah SWT merahmati kasih dan sayang kepada hamba-Nya yang bersikap sabar dalam menghadapi segala problem hidup dengan menebarkan senyum dan bersikap bijak dalam mengarungi samudera kehidupan agar tidak terjerumus pada kelezatan dunia. Karena meskipun pada lahirnya, dunia adalah tipu daya semata namun pada batinnya, dunia membawa petunjuk bagi hamba Allah SWT yang berfikir.

Categories

2012 (1) adab (6) akhwat (6) al qur'an (7) Al-Ghazali (2) alqur'an (3) amal-amal mulia (1) astronomi (2) bercanda (2) bermuda (1) binteng (1) cahaya (3) cantik (5) cinta (3) claudius (1) cosmis (1) dewasa (2) diponegoro (1) fachchar (1) film (1) fisika (4) formosa (1) hati (3) hidup (2) hijab (1) hukum (1) iblis (1) ilmu (2) jawa (1) jilbab (3) jin (1) kecepatan (1) kesehatan (3) ketua (1) kiamat (2) kristologi (2) lailatul qadar (1) liberalisme (3) Madinah (2) makkah (1) manfaat puasa (1) manusia (4) maulud (1) merokok (1) MUI (2) muslim (4) muslimah (6) nabi (3) nasa (1) newton (1) nikah (2) nikmat (1) pacaran (6) pahlawan (1) pengetahuan (13) perempuan (3) planet (1) proteinasi (1) ramadhan (1) RIMA (1) Rosulullah (5) sabar (5) sahur (1) sambutan (1) sejarah (8) sekolah (4) sepakbola (1) sholat (3) suku maya (1) sumur setan (1) syukur (2) tafsir (1) tahun baru (1) Thien (1) valentine (2) waktu (2) wanita (7) zina (5) फित्नाह (1)